Jejak Kang Haru

Pilkada Jabar, Ormas Alinsan Deklarasi Untuk Haru

Ratusan emak-emak yang tergabung dalam Organisasi Massa (Ormas) Alinsan mendeklarasikan diri untuk mendukung Ketua DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Barat Haru Suandharu sebagai Bakal Calon Gubernur Jawa Barat di Pilkada 2024.

Ketua DPW Ormas Alinsan Jabar, Gita Nisriani mengatakan, deklarasi dukungan terhadap kang Haru di Kabupaten Garut ini merupakan yang pertama kali.

“Ormas Alinsan yang menyatakan dukungan terhadap kang haru ini bukan hanya dari Garut saja tetapi juga dari sejumlah daerah lain seperti dari Bandung dan Sumedang juga hadir dalam deklarasi kali ini,”jelasnya,Rabu (12/6/2024).

Ia menyampaikan, sosok kang Haru yang baik, soleh, ramah, dan bertanggung jawab menjadi alasan ormas alinsan untuk menyatakan dukungannya melalui deklarasi.

“Tidak hanya digarut, kami juga akan melakukan hal yang sama disejumlah daerah lainnya di jawa barat,”tuturnya.

Dibagian lain, Ketua DPD Alinsan Kabupaten Garut Agus Sudrajat mengatakan, bahwa pihaknya menaruh harapan besar terhadap politisi PKS tersebut untuk membantu pembangunan di Kabupaten Garut.

“Apabila kang haru ditakdirkan menjadi jabar 1, maka kami sangat berharap beliau bisa membantu pembangunan dari berbagai sektor di Kabupaten Garut,”jelasnya.

Agus mengklaim sudah ada sekitar 200 ribuan orang yang tersebar di 42 Kecamatan di Garut yang siap mendukung Haru Suhandaru untuk maju di Pilkada 2024 sebagai bacalon gubernur Jabar.

“Insya alloh kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk mengajak maayarakat Garut khususnya yang tergabung di ormas alinsan ini, untuk menyatakan dukungannya kepada pak Haru Suhandaru,” tandasnya.

Sumber : rri.co.id

BACA JUGA  PKS Gencarkan Safari Politik Menangkan Kang Haru di Pilgub Jabar

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Jejak Kang Haru

Kang Haru Optimistis Indonesia Menang Lawan Jepang, Prediksi Skor 2-0

Pertandingan krusial antara Timnas Indonesia vs Jepang di kualifikasi Piala Dunia putaran...

Jejak Kang Haru

Nyanyikan Lagu Titip Rindu Buat Ayah, Haru: Bagaikan Sosok Kota Bandung Yang Fatherless

Lantunan lagu Titip Rindu Buat Ayah, karya musisi legendaris Indonesia, Ebiet G....

Jejak Kang Haru

Haru Optimis Timnas Garuda Mampu Putus Rantai Kemenangan Jepang

Pertandingan krusial antara Timnas Indonesia vs Jepang di kualifikasi Piala Dunia putaran...

Jejak Kang Haru

‘Titip Rindu Buat Ayah’, Haru: Bandung Butuh Pengayom

Lantunan lagu Titip Rindu Buat Ayah, karya musisi legendaris Indonesia, Ebiet G....