Jejak Kang Haru

Alasan Rombongan Ini Touring ke Pantai Rancabuaya Garut, Ingin Kuatkan Solidaritas

Rombongan relawan touring ke Pantai Rancabuaya, Kabupaten Garut, menggunakan sepeda motor pada Sabtu (13/1/2024).

Sementara Ketua Umum Komandan Jabar, Hadi Desumantri menerangkan, touring menjadi salah satu upaya untuk meningkatkan militansi relawan.

“Kita ingin meningkatkan semangat relawan agar jadi pejuang, artinya pejuang itu derajatnya lebih tinggi,” terang Hadi di Posko Imah Anies, Jalan Arcamanik Endah, Kota Bandung, Sabtu (13/1).

Sementara Koordinator Relawan Imah Anies, Abdullah Syuaib menuturkan, touring ke Pantai Rancabuaya bukan tanpa alasan.

“Akhirnya kita putuskan ke sana sebar APK, spanduk, kaos, stiker. Touring kreatif ini sepenuhnya inisiatif para relawan,” tutur Abdullah.

Dikatakan Abdullah, Jawa Barat adalah provinsi yang menjadi titik pertempuran terberat dalam kontestasi Pemilu 2024.

Namun, para relawan bertekad untuk merebut kemenangan di Jawa Barat guna menambal kekurangan suara di provinsi lainnya.

“Jujur di Jawa Tengah kita agak kurang. Jawa Timur sedang perang badar karena masuknya ibu Khofifah (ke TKN Prabowo-Gibran). Sebetulnya dua kali pemilu, Jawa Barat daerah kita, tapi dari kemarin surveinya 02 masih tertinggi,” kata dia.

Berdasarkan survei Litbang Kompas, Desember 2023, Ketua Umum Partai Gerindra itu mendapatkan elektabilitas 39,7 persen dan berada di peringkat pertama.

Elektabilitas capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo di urutan kedua dengan capaian 18 persen.

Sedangkan pada jajak pendapat kali ini, elektabilitas Anies 17,4 persen.

Atas dasar itu, pihaknya berkomitmen untuk dapat mengembalikan kejayaan di Jawa Barat.

Terlebih, Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Amin Jabar, Haru Suandharu telah menargetkan menyumbang 80 persen suara dari Jawa Barat.

“Kita ingin kembalikan bahwa Jawa Barat punya kita. Saya bilang ayo Jawa Barat kita Aminkan semua target pak Haru 80 persen, ayo kita bantu, kita maksimalkan,” ujar Abdullah.

Kegiatan touring ke Pantai Rancabuaya juga menyediakan ambulans. Nantinya, ambulans akan mengawal peserta touring untuk mengantisipasi adanya insiden di perjalanan hingga tujuan. (*)

BACA JUGA  Perbedaan Ideologi Bukan Halangan PKS-PDIP Berkoalisi, Haru Suandharu Waspadai Pragmatisme Politik

Sumber : priangan.tribunnews.com

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Jejak Kang Haru

Rilis Survey Polsight Ungkap Haru-Dhani Pimpin Elektabilitas Tertinggi di Pilwalkot Bandung 2024

Menjelang berakhirnya masa kampanye Pilkada, lembaga survei Polsight kembali melakukan survei preferensi...

Jejak Kang Haru

Survei Polsight: Haru-Dhani Urutan Pertama, Farhan-Erwin Kedua

Menjelang berakhirnya masa kampanye Pilkada, lembaga survei Polsight kembali melakukan survei preferensi...

Jejak Kang Haru

Polsight Rilis Hasil Survei Terbaru Pilwalkot Bandung 2024, Ini Hasilnya

Menjelang berakhirnya masa kampanye Pilkada, lembaga survei Polsight kembali melakukan survei preferensi...

Jejak Kang Haru

Survei Terbaru Polsight di Pilkada Kota Bandung 2024: Haru-Dhani dan Farhan-Erwin Beda Tipis

Menjelang akhir masa kampanye Pilkada Kota Bandung 2024, lembaga survei Polsight merilis...