Jejak Kang Haru

Persib Comeback, Ini Kata Legenda Persib Juga Kang Haru Soal Permainan Spektakuler Malam Ini

Calon Walikota Bandung nomor urut 2, Haru Suandharu, bersama sejumlah legend Persib Bandung, Adeng Hudaya dan Yusuf Bachtiar gelar nonton bareng Persib kontra Lion City Tailors, dalam lanjutan Piala Asia.

Nobar yang berlangsung di kawasan Pasir Impun, Kota Bandung, Kamis (07/11/2024), berakhir dramatis dengan kemenangan tipis Maung Bandung yang dicetak di menit akhir.

Mental juara, hal tersebut diungkapkan Haru usai menonton Persib malam ini. Ditengah kesibukan dirinya berkampanye, namun Persib sebagai identitas sepak bola Kota Bandung, tidak boleh terlewatkan.

“Tadi saya lagi rapat di DPW, pakai baju ini, mau ke mana kamu katanya persibnya juga kalah. Saya mau nobar, ketemu Kang Adeng, Kang Yusuf. Saya bilang waktu Persib final juga saya sama Kang Yusuf nobar dan menang. Dan keren lah persib ya. Jadi saya kira yang disebut mental juara itu ditunjukkan Persib malam ini,” ungkap Haru.

“Jadi walaupun agenda padat, jadwal padat kayaknya enggak ngaruh ya, nggak boleh dilewatkan Persib Bandung mah,” sambungnya.

Ditempat yang sama, legenda hidup Persib Bandung, Adeng Hudaya menilai, permainan Persib dibabak pertama yang terbilang tertekan, dapat bangkit di babak kedua dengan keputusan tepat pelatih Bojan Hodak dengan menggantikan beberapa pemain.

“Dibabak pertama kelihatannya kurang motivasi. Tapi dengan Da Silva masuk, kemudian Robi Darwis, dan Adam Alis itu menjadikan permainan jadi lain. Mereka bisa menguasai dan alhamdulillah kalau yang namanya nyerang, itu pasti ada poinnya,” bubuhnya.

Senada dengan Adeng, Legenda Persib lainnya, Yusuf Bachtiar pun angkat suara menyoal permainan Persib Bandung yang dinilai telat panas. Menurut Yusuf, faktor padatnya jadwal Persib di liga domestik dan juga Piala Asia, menjadi penyebab permainan Persib tertekan di babak pertama.

BACA JUGA  Demo Ojol, Haru: Kita Harus Jadi Penengah

Sumber : pajajaranekspres.com

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Jejak Kang Haru

Kang Haru Optimistis Indonesia Menang Lawan Jepang, Prediksi Skor 2-0

Pertandingan krusial antara Timnas Indonesia vs Jepang di kualifikasi Piala Dunia putaran...

Jejak Kang Haru

Nyanyikan Lagu Titip Rindu Buat Ayah, Haru: Bagaikan Sosok Kota Bandung Yang Fatherless

Lantunan lagu Titip Rindu Buat Ayah, karya musisi legendaris Indonesia, Ebiet G....

Jejak Kang Haru

Haru Optimis Timnas Garuda Mampu Putus Rantai Kemenangan Jepang

Pertandingan krusial antara Timnas Indonesia vs Jepang di kualifikasi Piala Dunia putaran...

Jejak Kang Haru

‘Titip Rindu Buat Ayah’, Haru: Bandung Butuh Pengayom

Lantunan lagu Titip Rindu Buat Ayah, karya musisi legendaris Indonesia, Ebiet G....